Sulbar, Pro Legal News - Dandim 1428 Mamasa melaksanakan safari silaturahmi dengan beberapa Tokoh agama di Kabupaten Mamasa,31/08/2020
Ada beberapa tokoh Agama yang dikunjungi oleh Dandim 1428 Mamasa baik itu Pdt Zakaria Sude selaku ketua FKUB (Forum Kerukunan Umat Beragama) Kabupaten Mamasa, serta H, Ramly Laeha.S.Aq.M.Pd. selaku Ketua MUI (Majelis Ulama Indonesia) Kabupaten Mamasa.
Dalam pertemuannya dengan Pdt Zakaria Sude selaku ketua FKUB Kabupaten Mamasa di kediaman Pdt Zakaria Sude ia mengapresiasi kunjungan yang dilakukan oleh Dandim 1428 Mamasa.
Pdt Zakaria Sude menjelaskan bahwa melalui Kodim 1428 Mamasa toleransi beragama yang sudah terjalin sangat baik di Kabupaten Mamasa saat ini dapat lebih meningkatkan hubungan antara umat beragama dan saling kerja sama antara personil Kodim 1428 Mamasa dengan semua lapisan masyarakat yang ada di Kabupaten Mamasa
Sejalan dengan hal itu Ketua Majelis Ulama Indonesia (MUI) Kab Mamasa H,Ramly Laeha.S.Aq.M.Pd yang di temui di Kantor Kementrian Agama Kabupaten Mamasa menjelaskan bahwa Dandim 1428 Mamasa sebagai orang baru yang bertugas di satuan yang baru di bentuk, perlu untuk memperkenalkan diri ke semua lapisan warga Kabupaten Mamasa, baik kepada Pemerintah daerah, unsur Forkopimdah ,tokoh agama, adat, masyarakat, pemuda dan lapisan masyarakat pada umumnya.
Menurut Letkol Inf Stevi Palapa selaku Dandim 1428 Mamasa menyampaikan keberasilan dalam melaksanakan tugas apabila di dukung semua pihak, saling kerja sama dan saling bahu membahu agar apa yang menjadi harapkan pemerintah daerah bisa tercapai dengan baik. Kristian Parangka