a a a a a a a a a a a
logo
Tentang KamiKontak Kami

Anggota Brimob Ditembak KKB Papua Dirujuk ke RS Polri Kramatjati

Anggota Brimob Ditembak KKB Papua Dirujuk ke RS Polri Kramatjati
Papua, Pro Legal News - Seorang anggota Brimob Polda Maluku ditembak kelompok kriminal bersenjata (KKB) di Kenyam, Ibu Kota Kabupaten Nduga, Papua pada Sabtu (11/1) pagi. Bharatu Luki menderita luka tembak dibagian paha rencananya diterbangkan ke Jakarta untuk  menjalani operasi di RS Polri Kramatjati, Jakarta Timur.

Sebelumnya korban Bharatu Luki dirawat di Ruang VIP Bangsal Maria Rumah Sakit Mitra Masyarakat/RSMM Timika.

Kapolda yang didampingi Kapolres Mimika AKBP I Gusti Gede Era Adhinata dan sejumlah perwira Polda Papua dan Polres Mimika menanyakan kondisi kesehatan Bharatu Luki kepada dr Fajar, tim Kedokteran dan Kesehatan (Dokkes) Polda Papua.

Kepada Kapolda Papua, dr Fajar menjelaskan kondisi kesehatan Bharatu Luki cukup stabil dan mendapat penanganan cukup bagus selama dirawat di RSMM Timika. Fajar sendiri akan mendampingi Bharatu Luki selama perjalanan menggunakan pesawat Airfast PT Freeport Indonesia dari Bandara Timika menuju Jakarta hingga ke RS Polri Keramat Jati.

Saat berbincang dengan Kapolda Papua, Bharatu Luki yang baru lima bulan bertugas di Kenyam, Kabupaten Nduga mengaku tidak melihat anggota KKB saat tengah membersihkan lingkungan di sekitar pos pengamanan di Bandara Kenyam, Nduga, pada Sabtu (11/1) pagi.

Kapolda Papua Paulus Waterpauw mengatakan sesuai hasil observasi dokter RSMM Timika bersama tim Dokkes Polda Papua, kondisi kesehatan Bharatu Luki cukup stabil.

Meski demikian, sesuai perintah Kapolri Jenderal Polisi Idham Azis, yang bersangkutan akan dievakuasi ke RS Polri Keramat Jati Jakarta untuk mendapatkan penanganan lebih lanjut. Tim
Kriminal Anggota Brimob Ditembak KKB Papua Dirujuk ke RS Polri Kramatjati