AJI Tuntut Kesejahteraan dan Stop Kekerasan Terhadao Wartawan
Jakarta, Pro Legal News - Sejumlah wartawan yang tergabung dalam Aliansi Jurnalis Indonesia (AJI) ikut mengelar aksi peringatan “May Day” bersama aliansi buruh lainnya di Patung Kuda, Monas, Jakarta, Rabu (01/05).
Dalam aksi itu mereka membawa spanduk dan poster bertuliskan berbagai tuntutan “Wartawan juga Buruh”; Stop kekerasan terhadap wartawan, dll. Sebagian wartawan yang ikut aksi itu mengunakan topeng putih berteteskan air mata darah.
Abdul Manan, Ketua AJI Indonesia dalam kesempatan itu mengatakan ada beberapa hal yang menjadi tuntutan mereka dalam aksi tersebut.
Pertama soal kesejahteraan yakni upah layak, jaminan sosial yang masih terabaikan bagi pekerja pers, terutama wartawan yang bekerja di luar Jakarta.
Kedual soal kekerasan yang masih banyak menimpa wartawan kala menjalankan tugas jurnalisnya di lapangan.
Para wartawan berorasi saling bergantian diantaranya dalam orasi itu mereka berteriak melalui toa “Pemerintah belum berpihak kepada buruh apalagi kepada pekerja media, aksi hari ini kita hanya di beri tempat di Patung Kuda ini, ini bukti rezim tidak berpihak kepada buruh.Maka dari itu hanya satu kata, lawan…lawan..lawan”. Tim