Ketum Partai Nasdem Surya Paloh bersama Ketum Partai Demokrat, Agus Harimurti Yudhoyono (rep)
Jakarta, Pro Legal - Ketua Umum Partai NasDem Surya Paloh membantah isu yang menyebut dirinya menolak Ketum Demokrat Agus Harimurti Yudhoyono (AHY) jadi Cawapres Anies Baswedan.
Menurut pemilik media Indonesia group itu dirinya tak mungkin berpikir demikian. Paloh pun menampik isu tersebut yang kemudian membuat Cawapres pendamping Anies hingga kini belum diumumkan. "Bukan, itu pasti bukan. Saya enggak mungkin juga bagaimana saya sampai pemikiran seperti itu," ujar Paloh di Hotel Grand Hyatt, Jakarta Pusat, Kamis (24/8).
Surya Paloh menyebut Koalisi Perubahan optimistis dan solid menghadapi Pilpres 2024. Ia memastikan tidak ada yang salah dengan sosok cawapres yang hingga kini belum diumumkan. Paloh juga mengatakan, Anies dan koalisi tengah memikirkan matang-matang sosok yang akan mendampingi. "Saya pikir memang masalahnya bukan soal masalah nama saja. Tapi timing yang dianggap tepat, itu tentang kesiapan yang lebih optimal," ujarnya.
Anies diusung sebagai bakal capres Koalisi Perubahan untuk Persatuan yang diisi oleh Partai NasDem, Demokrat, dan PKS.
Dalam piagam kerja sama yang ditandatangani ketiga partai, Anies diberikan mandat penuh untuk menentukan sosok Cawapresnya. Demokrat dan PKS belakangan mendesak Anies untuk segera mengumumkan sosok cawapres yang mendampinginya. Namun hingga kini sosok itu masih belum diungkap Anies.(Tim)