Jakarta, Pro Legal News - DPR RI segera menggelar rapat paripurna pagi ini. Salah satu agenda rapat paripurna yakni penetapan Sekjen Partai Golkar Lodewijk F Paulus menjadi Wakil Ketua DPR menggantikan Azis Syamsuddin. Rapat paripurna bakal digelar di Gedung Nusantara II, Kompleks MPR/DPR, Kamis (30/9/2021).
Salah satu agenda rapat yakni penetapan PAW Wakil Ketua DPR RI. "Kita sudah Bamus nanti hasil Bamus akan dilaporkan di Paripurna, lalu di Paripurna proses pergantian itu akan ditetapkan," ujar Wakil Ketua DPR RI, Sufmi Dasco Ahmad.
Menurut Dasco, hasil penetapan di Paripurna nantinya akan dibawa ke Presiden Joko Widodo (Jokowi). Dia menyebut Lodewijk yang ditetapkan sebagai pengganti Azis Syamsuddin akan hadir hari ini dalam Paripurna. "Nanti Paripurna menetapkan Wakil Ketua DPR yang baru dan hasil Paripurna dikirimkan kepada Presiden. Ada (Lodewijk), nanti Ketua Mahkamah Agung juga ada," ujarnya.
Berdasarkan agenda, Rapat Paripurna DPR RI pada pagi hari ini tidak hanya menetapkan pengganti Azis Syamsuddin. Nantinya DPR juga bakal mengambil keputusan terkait RUU APBN tahun anggaran 2022. Agenda rapat selain menetapkan Lodewijk, DPR juga bakal mengambil persetujuan terkait perpanjangan waktu terkait pembahasan sejumlah RUU.(Tim)